Friday, June 15, 2007

Tips Kesehatan


Ada cara menyenangkan bagi mereka yang sudah berpasangan dan ingin menurunkan berat badan, yakni Making Love (ML) atau berhubungan seksual. Cara ini bisa dipakai sebagai salah satu program diet penurunan berat badan.

Hal ini diakui Kerry McCloskey, model di New York dan juga seorang aktris. Menurut pengakuan penulis buku Ultimate Sex Diet itu, ia sukses menurunkan berat badan 23 pon atau 11,5 kg dalam waktu enam bulan setelah bertunangan. “Bukan karena stress, tetapi seks” katanya seperti dikutip situs WebMD.

McCloskey merasa lebih baik setelah behubungan seksual dengan tunangannya. “Semakin sering Anda melakukannya, semakin banyak pula endorphin yang dilepaskan,” ujar McCloskey. Hormon endorphin ini merupakan zat kimia otak untuk rasa bahagia.

Hubungan seksual sebenarnya dimulai dengan berpikiran seksi terlebih dahulu dan membuat seks sebagai prioritas. McCloskey merekomendasikan melakukan hubungan seksual 3-5 kali dalam seminggu.

Secara rata-rata, melakukan hubungan seksual membakar 150-250 kalori per 30 menit. ”Karena gratis dan menyenangkan, saya menemukan kalau hubungan seksual menjadi mesin olahraga yang paling mewah,” ungkapnya.

Hal senada juga dilontarkan oleh Laura Berman, Ph.D, LCSW. Tidak diragukan lagi, seks merupakan olahraga yang baik. Menurut asisten professor klinis kebidanan dan kandungan serta psikiater di Feinberg School of Medicine of Northwestern University, Chicago itu, “Seks membuat jantung Anda berdetak kencang meski Anda tidak melakukan acrobat seks dengan luar biasa. Seks merupakan salah satu bentuk olahraga, terutama bila Anda menggabungkan beberapa posisi yang berbeda”.

Saat Anda bergerak dan melenturkan otot-otot, bisa menjadi olahraga yang sangat baik. Anda bisa memasukkan seks sebagai 15-20 menit dari olahraga rutin Anda. Dan yang penting,”Melakukan hubungan seksual menjadi bentuk olahraga yang tidak menjemukan bagi banyak orang,” ujar direktur Berman Center ini.

Saat Anda bergairah dan mencapai orgasme, bisa menjadi aktivitas yang baik bagi system kardiovaskular. Karena itu, lanjut Berman,”Kami mengatakan kepada orang dengan kondisi kesehatan kardiovaskular yang buruk untuk menghindari hubungan seksual”.

Selain menyehatkan, menurut Howard Shapiro, MD, seseorang yang memiliki kehidupan seks yang menyehatkan akan sedikit saja mengalami frustasi,”Ini berarti, mereka akan makan lebih sedikit saat tidak frustasi,” ujar penulis buku Pictur Perfect Prescription ini.

Kehidupan seks yang sehat menurunkan stress. Mereka juga tidak kesepian. Dua hal ini berpengaruh terhadap penurunan berat badan seseorang. Saat kesepian dan mengalami stress, orang akan bealih ke makanan. Berarti, mereka makan lebih banyak.

Dengan kata lain, melakukan hubungan seksual sebagai bagian dari program penurunan berat badan boleh-boleh saja asal dilakukan dengan pasangan tetap Anda.

0 komentar:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates